Lorjuk khas sampang
Sampang, 12 Desember 2024 – Lorjuk adalah sejenis kerang yang hanya dapat hidup di pantai Pulau Madura. Lorjuk atau kerang bambu kemudian diolah menjadi kuliner khas yang hanya bisa ditemui di Surabaya dan Madura.
Sebelum dimasak, lorjuk dicuci bersirih dan merebusnya tanpa menggunakan air. Pada saat direbus, lorjuk akan mengeluarkan cairan seperti kaldu yang memiliki cita rasa khas. Lorjuk yang telah diolah pada tahap awal, kemudian dijemur di bawah sinar matahari. Setelah kering, lorjuk akan melepaskan cangkang dengan sendirinya sehingga memudahkan pengupasan. Lorjuk yang sudah dikupas dijemur kembali selama dua hari. Pengeringan tersebut akan memberikan daya awet alami untuk daging lorjuk.
Lorjuk dapat ditumis menggunakan kecap dan cabai. Tekstur lorjuk kenyal dan empuk saat dikunyah. Kuliner terkenal lainnya yang menggunakan lorjuk adalah rengginang lorjuk dan lorjuk goreng. Di Sampang, terdapat kuliner yang bernama campur lorjuk, yakni sejenis soto dengan rasa manis dan gurih.
Foto by kompas.com